"LGBT" oleh Bang Sam REMA Jumat 11 Maret 2016

Selasa, 15 Maret 2016 0 komentar
Pada REMA kali ini disampaikan mengenai LGBT dari presepsi Alkitab dan peran kita sebagai orang Kristen dalam menanggapinya.

Pertama-tama kita harus mengetahui perbedaan dari sexualitas dan sex. 
Sexualitas : meliputi orientasi sexualitas
Sex : mengenai alat kelamin

Sexualitas dapat terbentuk dari 3 hal yaitu : 
1. Peer group : contoh dari kecil seorang anak lelaki bergaul dengan anak perempuan
2. Parents
3. Lingkungan : lingkungan yang selalu memperlihatkan kecenderungan yang negative.

Kejadian 1:27 "Maka Allah menciptakan manusia itu menurut gambar-Nya, menurut gambar Allah diciptakan-Nya dia; laki-laki dan perempuan diciptakan-Nya mereka"

Laki-laki dan perempuan setara akan tetapi dalam fungsi berbeda (tidak setara)
Kenapa Allah menciptakan adam and eve? Agar dapat memenuhi perintah Allah ( yaitu beranak cuculah dan bertambah banyaklah penuhilah bumi ) bersyukur ketika kita dapat menyukai lawan jenis, karena itu merupakan suatu kenormalan
Allah memberikan sexualitas dengan tujuan baik akan tetapi dosa yang membuat jadi terbalik.
Manusia sehat ialah manusia yang sehat secara fisik, psikis, sosial and spiritual. Menurut UUD.

Orientasi sexual :
1. Heterosexual : beda jenis kelamin
2. Asexual : tidak dapat suka dengan jenis kelamin apapun
3. Biseks : laki-laki; perempuan (suka kedua-duanya)
4. Homosexual : suka terhadap sesama jenis

Sikap terhadap homosexual :
Ada beberapa jenis orang dalam menghadapi orang yang homosexual yaitu 
- Homosexual phobia = menolak orangnya dan dosanya. Kecenderungan untuk menjauh dari orang       yang berdosa dalam hal homosexual
- Homosexual philia = menerima orangnya dan dosanya. Tindakan mengasihi. Akan tetapi tidak toleran terhadap dosanya, justru tindakan ini harus digunakan untuk menolong orang yang homosexual agar mau untuk meninggal dosa-dosanya.
Jangan menjadi takut untuk menarik orang yang terjerat dosa homosexual dari dosanya. Kita harus memperkenalkan Kristus kepada mereka.

Pendapat Alkitab :
Imamat 18 : 22 “Janganlah engkau tidur dengan laki-laki secara orang bersetubuh dengan perempuan karena itu suatu kekejian”
Imamat 20 : 13 "Janganlah kamu hidup menurut kebiasaan bangsa yang akan Kuhalau dari depanmu: karena semuanya itu telah dilakukan mereka, sehingga Aku muak melihat mereka"
Roma 1:26-28 (ay28) Allah membiarkan setiap orang dalam dosanya (seksualitas) apabila tidak mau bertobat. 
1 kor 6 :9-11 à orang di korintus pada masa dahulu (banci, pemburit) tetapi telah memberi diri di sucikan, dikuduskan, dan dibenarkan dalam nama Tuhan Yesus Kristus.
Allah sangat mengasihi mereka à Ada pengampunan jika mereka bertobat à ada jalan keluar bagi dosa-dosa mereka
Tidak adanya tindakan homoseksual bukan berarti hilangnya kecenderungan homoseksual.
Bila bersedia ikut Tuhan Yesus, saat itu juga dapat berhenti dari dosa.

Suka buka web porno? Segera berdoa minta sama Tuhan. Eitsss tapi godaan tidak bakal pernah berhenti, yang harus dilakukan ialah MELAWAN!! Jangan menyerah! Allah yang memampukan.
Harus selalu dekat dengan TUHAN. Kalau dekat dengan Tuhan pasti akan jijik sendiri dengan dosa tersebut (ex : buka web porno)

Sikap Sebagai Seorang Kristen
1.  Jika kita pelaku homosexual à BERTOBAT by Holy Spirit and People that we trust.
2. Jika kenal pada pelaku ( mengasihi orang berdosa dan membenci dosanya ) à (tulus                     mengasihi, jangan berpura-pura)
3. Menjadi teladan baginya
4. Menjelaskan pandangan Kristen mengenai LGBT
5. Mendoakan dengan sungguh-sungguh
6. Memperkenalkan dengan komunitas yang mampu menolong

      Kelemahan Kristen untuk menolong LGBT
     1. Kasih lemah
     2. Daya tahan lemah
     3. Konsep lemah
     4. Penyerahan diri kepada Tuhan yang kurang
2 kor 10:3-5 Memang kami masih hidup di dunia, tetapi kami tidak berjuang secara duniawi, karena senjata kami dalam perjuangan bukanlah senjata duniawi, melainkan senjata yang diperlengkapi dengan kuasa Allah, yang sanggup untuk meruntuhkan benteng-benteng. Kami mematahkan setiap siasat orang dan merubuhkan setiap kubu yang dibangun oleh keangkuhan manusia untuk menentang pengenalan akan Allah.  Kami menawan segala pikiran   dan menaklukkannya kepada Kristus

Gal 6 :1-2 Saudara-saudara, kalaupun seorang kedapatan melakukan suatu pelanggaran, maka kamu yang rohani,  harus memimpin orang itu ke jalan yang benar dalam roh lemah lembut, sambil menjaga dirimu sendiri, supaya kamu juga jangan kena pencobaan. Bertolong-tolonganlah menanggung bebanmu! Demikianlah kamu memenuhi hukum Kristus. 

Sumber Kutipan Alkitab : Sabda.org

0 komentar: